Penjemputan Bupati dan Wakil Bupati Boltim, Oskar Manoppo – Argo Sumaiku, Dimeriahkan dengan Adat Tuitan dan Itum-Itum

Posted by isketsac on
Penjemputan Bupati dan Wakil Bupati Boltim, Oskar Manoppo – Argo Sumaiku, Dimeriahkan dengan Adat Tuitan dan Itum-Itum
Spread the love

iSketsa,Boltim – Dalam suasana penuh haru dan semangat kebersamaan, Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Oskar Manoppo, SE.MM dan Argo Vinsensius Sumaiku, disambut dengan prosesi adat yang sakral dan meriah saat tiba di wilayah Boltim.

Kedatangan mereka berlangsung di Tugu Batas Kota, Desa Moyongkota Baru, Kecamatan Modayag Barat, pada Minggu sore 2 Maret 2025, meskipun di tengah derasnya hujan.

Antusiasme masyarakat tampak begitu besar. Warga Boltim dari berbagai penjuru hadir berbondong-bondong untuk menyambut pemimpin baru mereka dengan penuh harapan. Rintik hujan tidak menyurutkan semangat mereka untuk ikut serta dalam prosesi penjemputan yang berlangsung penuh khidmat.

Kedatangan Oskar Manoppo dan Argo Sumaiku disambut dengan tarian adat Tuitan dan Itum-Itum, dua tarian tradisional yang melambangkan penghormatan kepada pemimpin baru. Dalam prosesi ini, pasangan pemimpin tersebut juga diberikan pengalungan bunga oleh Uyo dan Anu Boltim, sebagai simbol penghormatan dan doa untuk keberkahan dalam kepemimpinan mereka.

Prosesi penjemputan ini menjadi momen yang sangat berarti bagi masyarakat Boltim, terutama setelah Bupati dan Wakil Bupati menyelesaikan agenda nasional mereka. Sebelumnya, Oskar Manoppo dan Argo Sumaiku menghadiri penutupan retreat di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada 28 Februari 2025, bersama para kepala daerah dari seluruh Indonesia.

Setelah prosesi adat di perbatasan kota, Bupati dan Wakil Bupati Boltim dijadwalkan untuk mengikuti serangkaian kegiatan, antara lain:

1. Buka Bersama di Kediaman Mantan Wakil Bupati Boltim, Drs. Rusdi Gumalangit

2. Salat Maghrib di Masjid Asy Syuhada, Moyongkota Baru

3. Prosesi Adat di Rumah Jabatan Bupati dan Wakil Bupati. (Bas)