14 Pejabat Dilantik, Bupati Boltim Oskar Manoppo Mulai Bongkar Kabinet

Posted by isketsac on
14 Pejabat Dilantik, Bupati Boltim Oskar Manoppo Mulai Bongkar Kabinet
Spread the love

iSketsa,Boltim – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Oskar Manoppo, SE., MM, mulai melakukan pergantian pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Kamis 6 Maret 2025.

Sebanyak 14 pejabat ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) dalam sebuah pelantikan yang berlangsung di ruangan Bupati Boltim.

Pelantikan ini menjadi bertujuan menyusun kembali struktur pemerintahan daerah guna meningkatkan kinerja dan efektivitas birokrasi.

Adapun 14 pejabat yang dilantik sebagai Plt tersebar di berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD), termasuk dinas-dinas strategis yang memiliki peran penting dalam pembangunan daerah, dibawah ini daftar nama yang dilantik.

Pergantian ini juga disebut sebagai upaya penyegaran dalam struktur pemerintahan, agar roda administrasi dan pelayanan publik dapat berjalan lebih optimal.(Bas)